Prosedur Pendaftaran Kelas
Prosedur Pendaftaran Kelas

Tujuan

Prosedur ini disusun untuk menjadi acuan bagi pengelola dan mahasiswa, khusunya menyangkut aktivitas pendaftaran kelas pada perkuliahan semester gasal/genap di Fakultas Ekonomi Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta.

Ruang Lingkup

Lingkup prosedur meliputi perencanaan mata kuliah, kelas, dosen pengampu, jadwal kuliah, dan melakukan pendaftaran pada sistem informasi yang dimiliki oleh FEB UPN “Veteran” Yogyakarta.

Definisi / Penjelasan Umum

  1. Pendaftaran kelas merupakan kegiatan mahasiswa untuk memilih mata kuliah, dosen, dan jadwal kuliah yang akan diikutinya dengan melakukan penginputan pada system informasi akademik yang ada.
  2. Agar mahasiswa dapat akses pada sistem informasi akademik mahasiswa harus mempunyai nomor PIN (personal identity number). Nomor PIN dapat ditanyakan ke petugas loket akademik.
  3. Indek Prestasi Mahasiswa dan mata kuliah prasarat menentukan pengambilan mata kuliah.

Sasaran Kinerja

Terfasilitasinya rencana kuliah mahasiswa yang telah disusun mahasiswa.

Referensi

  1. Surat Keputusan Rektor Nomor : SKEP/87a/VII/ 2010 tentang Pokok-pokok Peraturan Akademik program Diploma, Sarjana, dan Pasca sarjana UPN “Veteran” Yogyakarta.
  2. Kalender  Akademik UPN “Veteran” Yogyakarta
  3. Kurikulum masing-masing prodi.

Instrumen Pendukung

  1. Buku perkembangan studi
  2. Buku Petunjuk Pendaftaran Kelas
  3. Kurikulum masing-masing prodi
  4. Kalender akademik
  5. Komputer (CBIS) yang terhubung dengan jaringan internet