Peningkatan IKU Kerja Sama dan Dosen yang Mengajar di Perguruan Tinggi Lain

Pada hari Selasa 26 September 2024, Pengurus Fakultas, Jurusan, dan Prodi di lingkungan FEB mengadakan kunjungan Ke FEB UPN “Veteran” Jawa Timur dalam rangka mengimplementasikan kerja sama dan program dosen mengajar di Perguruan Tinggi Lain. Kegiatan ini terlaksana dalam mengimplementasikan kerja sama yang telah ditandatangani antara 3 UPN “Veteran” Yogyakarta, UPN “Veteran” Jakarta, dan UPN “Veteran” Jawa Timur pada tahun 2021.

Dokumentasi Pemberian Piagam

Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari program sebelumnya yang dahulu dilaksanakan secara daring karena masa Covid 19 dan untuk saat ini dilaksanakan secara luring. Sebanyak 14 dosen FEB UPN “Veteran” Yogyakarta yang mengajar di FEB UPN “Veteran” Jawa Timur yang terdiri atas 5 dosen dari jurusan Manajemen, 6 dosen dari jurusan Akuntansi, dan 3 dosen dari jurusan Ilmu Ekonomi.

Dosen dan mata kuliah yang diajarkan pada program ini antara lain:

  • Dr. Sri Hastuti, S.E., M.Si., Ak., CA [Akuntansi Keuangan Lanjutan II],
  • Dr.Titik Kusmantini, S.E., M.Si. [Manajemen Operasional],
  • Dra. Anis Siti Hartati, M.Si. [Statistika],
  • Dr. Januar Eko Prasetio, S.E., M.Si., Ak., CA [Anggaran Sektor Publik], 
  • Marita, S.E., M.Si., Ak., CA [Manajemen Keuangan],
  • Dr. Joko Susanto, S.E., M.Si. [Evaluasi Program Pembangunan],
  • Dr. Jamzani Sodik [Statistik I],
  • Dr. Kusharyanti, S.E., M.Si., Ak., CA [Pemeriksaan Akuntansi II],
  • Dr. Khoirul Hikmah, S.E., M.Si. [Manajemen Keuangan],
  • Sucahyo Heriningsih, S.E., M.Si., Ak., CA [Akuntansi Keuangan Daerah],
  • Dr. E. Diah Lufti Wijayanti, S.E., M.Si. [Bank dan Lembaga Keuangan Lainnya],
  • Dr. Nina Fapari Arif, S.E., M.Si. [Ekonomi Manajerial],
  • Dr. Widhy Tri Astuti, S.E., M.Si. [Komunikasi Bisnis] dan
  • Dr. Retno Yulianti, S.E., M.Si., Ak., CA [Akuntansi Keuangan Menengah 2].

Kegiatan ini akan ditindaklanjuti dengan rencana pada bulan Oktober 2024 dosen dari UPN “Veteran” Jawa Timur akan berkunjung ke UPN “Veteran” Yogyakarta untuk melakukan kegiatan mengajar di Fakultas Ekonomi dan Bisnis.

 

Share: